Pengembangan Lahan Budidaya Udang vaname (Litopenaeusvannamei) Wilayah Pesisir Desa Kombang Kecamatan TalangoKabupaten Sumenep

Authors

  • Ahmad Rofiqi Sekolah Tinggi Ilmu Perikanan Malang Author
  • Machmud Effendy Program Profesi Insinyur Author

Abstract

Pengembangan lahan kawasan pesisir untuk konversi potensi produktivitas lahan yang memanfaatkan lahan dan perairan. Kondisi lahan pesisir yang memisahkan perairan dan daratan memiliki karakteristik sumber daya hayati dengan ketahanan biodiversitas laut dan darat yang sangat berkaitan terhadap perubahan ekologi perairan yang didukung rantai ekosistem ekologi perairan terletak pada sabuk hijau (green belt). Tujuan pengembagan lahan budidaya udang vaname untuk mengakumulasi potensi sumberdaya pesisir menggunakan pendekatan analisis multidimensional scaling (MDS) kedekatan kelayakan sumber perairan pada budidaya udang vaname. Desain tata letak pengembangan budidaya udang dengan software AutoCAD. Hasil analisis pengembangan lahan budidaya udang wilayah pesisir Desa Kombang, Talango, Sumenep, analisis kondisi sumber perairan berdasarkan parameter kimia air pada analisis (MDS) hasil scree plot menunjukkan 2 dimensi, Sumur Dusun Galisek Daja memiliki kedekatan kelayakan pada budidaya udang, air luat Dusun Galisek dan Bor Dusun Galisek Laok. Desain tata letak lahan memanfaatkan kontur elevasi lahan dengan kesesuaian pemanfaatan lahan tambak, tandon treatment air, IPAL dan bangunan. Kontur elevasi lahan kawasan pesisir menggunakan pendekatan Software AutoCAD existing lahan 12.165 - 0.726 cm. Proposed level lahan kawasan pesisir menyesuaikan kontur elevasi yaitu : 9.800 cm, 8.800 cm, 7.800 cm, 6.800 cm, 3.000 cm, 0.800 cm, 0.000 cm, adaptasi pemanfaatan existing lahan dan proposed level pengembangan tambak dan fasilitas pendukung budidaya. Pengembangan lahan budidaya udang 5.973 m2 untuk produksi, tandon treatment air 899,5 m2, Instalasi Pengolahan Limbah (IPAL) 104,78 m2 dan bangunan 92, 61 m2, total area pengembangan lahan budidaya udang vaname 7.069,89 m2. Konversi produktivitas lahan 40,64 ton/ha. Estimasi hasil produksi budidaya udang 28.730.400 ton/siklus.

Downloads

Published

2024-07-09